24 C Musi Banyuasin
id

ORARI Lokal Musi Banyuasin Menghadiri Resepsi Pernikahan Anggota Komala Family

 


Lalannews.com-Pengurus beserta anggota Organisasi Amatir Radio Indonesia (ORARI) Lokal Musi Banyuasin dan Paguyuban Komunitas Masyarakat Lalan (KOMALA) Family, menghadiri resepsi pernikahan anak dari anggota Komala Family yakni Bpk. I Nengah Suparta. Galih Sari, Rabu (07/08/2024). 

Ketua ORARI Lokal Musi Banyuasin Bpk. IGK Satya Merta-YB4FJF turut hadir dan mendampingi anggota ORARI yang hadir di tempat hajatan tersebut.

"Atas nama keluarga besar sohibul hajat, mengucapkan banyak terimakasih Kepada seluruh Rekan-rekan anggota, yang telah berkenan menghadiri Undangan Kami, serta memberikan do,a restu. Sekiranya, ada hal-hal  yang kurang berkenan, baik penyambutan, tempat, serta suguhan kami yang kurang berkenan, kami keluarga besar memohon maaf yang sebesar-besar nya, semoga berkah tuhan senantiasa selalu bersama kita semua. Amiin."(ucap, pak ketua ORLOK Muba) 

Turut Hadir juga ketua Komala Family Bpk. Ngadiru-YC4KWP dan anggota nya, dalam acara hajatan keluarga besar Bpk. I Nengah Suparta. Dalam hal ini Bpk Ngadiru selaku ketua Komala Family ikut berpartisipasi menyanyikan lagu andalan ny dan di ikuti anggota beserta artis dari  OM New WR 23 Musik yang di datangkan dari Desa Sri Gunung Kecamatan Sungai Lilin. 

Sekali lagi selamat berbahagia atas pernikahan Dewi Sukma Rahayu A.md. Keb (Putri Pertama dari pasangan Bpk. Agus Sukmana dan Ibu. Erma Ningsih). Dengan I Gede Ery Santika S.Kom (Putra pertama pasangan Bpk. I Nengah Suparta dan Ibu. Ketut Widiasih). 




Postingan Lama
Postingan Lebih Baru